“Kurung-kuring” Interpretasi Filosofi Eusi-Kosong Usik Penca Panglipur dalam kehidupan Ujian Akhir Semester Studio II Tari Pascasarjana Institut Seni Budaya Indonesia (ISBI) Bandung

“Kurung-kuring” Interpretasi Filosofi Eusi-Kosong Usik Penca Panglipur dalam kehidupan Ujian Akhir Semester Studio II Tari Pascasarjana Institut Seni Budaya Indonesia (ISBI) Bandung

Saksikanlah!!

“Kurung-kuring” Interpretasi Filosofi Eusi-Kosong Usik Penca Panglipur dalam kehidupan
Ujian Akhir Semester Studio II Tari Pascasarjana Institut Seni Budaya Indonesia (ISBI) Bandung

Hari, Tanggal: Senin, 10 Juli 2023
Waktu: 19.00 WIB
Lokasi: Pendopo Mundinglaya ISBI Bandung

Usik Penca hadir secara harfiah sebagai salah satu simbol beladiri namun bukan untuk menjadi seseorang yang sombong untuk membunuh lawan dalam membela diri, melainkan bagaimana kita bisa melawan semua ego dalam diri kita. Terkesan sangat paradoks namun itulah sejatinya kita belajar Usik Penca.
Istilah atau salah satu hal yang sifatnya paradoks itu tercipta disaat kita lahir.
Disaat kita lahir kita sudah ditentukan kita itu laki-laki atau perempuan.
Kemudian disaat kita membuka mata baru muncul ada gelap dan terang, ayah dan ibu, siang dan malam.
Kemudian disaat kita beranjak merangkak dan mulai mengerti apa itu rasa , disitu kita mulai membandingkan mana yang enak dan tidak, apa yang dapat menjadikan kita senang ataupun sedih, tertawa atau menangis, ada atau tiada.
Kemudian disaat kita beranjak dewasa dan rasa kita sudah mulai terasah kita bisa membandingkan mana yang benar dan salah.
Proses pendewasaan tercipta dari berbagai pengalaman yang paradoks secara tidak langsung.
Sedangkan ketika berbicara sesuatu yang paradoks sadar ataupun tidak bahwa kita adalah mahluk paradoks yang tuhan ciptakan untuk menemukan sesuatu yang paradoks pula yaitu tentang hidup dan mati yang pasti akan kita lalui .

Dosen Pengampu: Prof. Dr. Een Herdiani, S.Sen., M.Hum., Dr. Ignasius Herry Subiantoro, S.Sn., M.Hum.
Karya/Koreografer: Anggha Nugraha Saefurridjal
Penari: Luthfia Upe, Deras, Kakang Faris, M Rayhan, Dani M, Ridwan Zae, Syalwa, Selfi, Devika, Esa
Stage Manager: Isep Sepiralisman
Komposer: Arita Bagja DM
Pemusik: Aji Bule, Ready Kboy, Dewa Qnoi, Bismi Fauzi
Lighting: Acun Light
Crew: Salmalia, Nazmi, Eroy, KK Aldi, HIMATA
Dokumentasi: Bendo Luhung, Si Cege, Ariq
Artistik: Olis, Rindha,Tums Dkk
Makeup: Agus Dian
Kostum: Dave Badjoe

Informasi selengkapnya dapat diakses melalui instagram @pascaisbiofficial

Terima Kasih, Salam Seni dan Budaya!!
#ISBIBandung #PascasarjanaISBIBandung
#CentreofCreativityBasedonEmpoweringCulturalZone
#KampusMerdeka #MerdekaBelajar

 

Facebook
YouTube
Instagram